Langkah-Langkah Install Dual Boot Windows 11 dan Kali Linux

Aryamhsa
3 min readJun 12, 2024

install dual boot

Kali linux

Persiapan

sebelum memulai untuk melakukan dual boot diperlukan tools sebagai berikut :
a. balenaEtcher
b. kali linux installer
c. flasdisk/usb

Backup data
pastikan semua data penting telah di backup untuk menghingdari kehilangan data selama proses instalasi.

Download ISO
unduk iso kali linux di browser unduh disini.

Menyiapkan Partisi untuk Kali Linux
cari di buka Computer Manager > Disk Management, kemudian buat partisi dengan membagi folder D:\ menjadi 2 dengan shrink volumenya menjadi 100 gb(sesuai kebutuhan).

Computer Management > Disk Management

Buat Bootable menggunaka USB
install BalenaEtcher pada windows, setelah di install lakukan bootable dengan memasukan file ISO ke dalam BaleneEtcher setelah itu pilih target (USB yang mau dijadika bootable) lalu klik flash.

Bootable menggunakan balenaEtcher

Instalasi Kali Linux

Masukkan USB bootable Kali Linux ke laptop dan restart. Tekan tombol yang sesuai (biasanya F9, Esc, atau F12 pada laptop) untuk masuk ke menu boot dan pilih USB.

Mulai instalasi pada menu boot kali linux dengan memilih opsi Grapich Install dengan sebagai berikut :

  • Pilih Bahasa dan Lokasi: Ikuti petunjuk untuk memilih bahasa, lokasi, dan tata letak keyboard.
  • Konfigurasi Jaringan: Jika diminta, atur koneksi jaringan Anda.
  • Konfigurasi Nama Host: Masukkan nama host (nama komputer di jaringan).
  • Atur Nama Domain: Jika diperlukan, masukkan nama domain atau biarkan kosong.
  • Buat Pengguna dan Kata Sandi: Buat akun pengguna baru dan tentukan kata sandi untuk root.

Setting Partisi Di kali Linux :

  • Gunakan Partisi Manual: Pilih metode partisi “Manual”.
  • Pilih Ruang Kosong (Free Space): Pilih ruang kosong yang sebelumnya dibuat di Windows dan buat partisi baru.
Konfigurasi Partisi
  • Partisi Swap: Buat partisi swap (ukuran biasanya 1–2 kali RAM Anda). Pilih ruang kosong, buat partisi baru, dan tetapkan sebagai “swap area”.
  • Partisi Root (/): Buat partisi root dengan sisa ruang yang tersedia. Pilih ruang kosong, buat partisi baru, tetapkan sebagai sistem file “ext4” dengan titik mount /.
Partisi Root

setelah itu ikuti saja default petunjuk dengan enter sampai kali linux memulai instalasi.

instalasi kali linux

setelah selesai lepaskan USB bootable kemudian reboot sistem.

masuk ke halaman setup BIOS (biasanya f9 , f2, ) yang memungkinkan untuk memilih boot ke windows atau kali linux.

lockscreen kali linux

masukan username dan password yang sudah diatur.

tampilan kali linux

instalasi dual boot kali linux dan windows sudah berhasil.

--

--